Kira-kira ada yang tertarik lo datengin ga??
Kawula Muda, udah mau masuk bulan November nih, seperti biasa, lo mesti ngecek kalender event musik di Jakarta bulan November nanti.
Ada banyak event musik di Jakarta bulan depan, baik konser ataupun fan meetup yang bisa jadi pilihan lo buat refreshing atau bahkan ambil cuti buat konseran.
Di bulan November 2024, lo bakal nemuin banyak event musik yang beragam, dari mulai per-Kpopan, musik 90's, atau bahkan festival musik ramah keluarga, semua hadir di bulan November 2024
Berikut daftar event musik, baik konser, festival, hingga fan meet up yang hadir di Jakarta pada bulan November 2024:
Konser spesial ini akan diselenggarakan pada hari Jumat 1 November 2024 di Basket Hall, Senayan.
Daftar penampil yang terlibat di konser ini adalah Raisa, Bernadya, Kunto Aji dan pendatang baru Rasukma.
Konsep JUNI Day X ini berbeda dari sekadar festival musik. Masing-masing artist penampil mengusung tema dan set panggung berbeda.
Kunto Aji akan tampil dengan set “Mantra Purifikasi Pikir”, merupakan gabungan dari album Mantra Mantra dan Pengantar Purifikasi Pikir.
Sedangkan, Bernadya akan membawakan set “Tur Berjalan”. Ini adalah kali pertama, Bernadya Ribka membawakan full album Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan di panggung indoor arena.
Raisa pun menyiapkan set yang jauh lebih intim untuk fansnya. Mengusung tema The Deep Cut Set, Raisa akan membawakan lagu-lagu yang jarang dimainkan di panggung regulernya, termasuk melibatkan audiens untuk menentukan song list-nya.
Untuk harga tiketnya sendiri terbagi menjadi beberapa macam kategori, Kawula Muda. Tiket JUNI Day X dijual mulai dari Rp350.000 sampai Rp1.500.000.
Konser yang bertajuk "The 90's Intimate" ini akan turut meramaikan event musik di Jakarta pada November nanti, Kawula Muda.
Konser ini cocok banget buat lo yang demen musik-musik 90's, karena "The 90's Intimate" menghadirkan tiga musisi legendaris dunia, yaitu, Michael Learns to Rock, Air Supply, dan Rick Price.
"The 90's Intimate" berlangsung pada 2 November 2024 di Beach City International Stadium (BCIS).
Sayangnya, menurut situs the90sintimate.com, semua tiket untuk festival musik ini sudah habis terjual, Kawula Muda.
Bintang pop dunia asal Inggris, Dua Lipa kembali menyapa penggemarnya di tanah air setelah 7 tahun lamanya sejak penampilannya terakhir di We The Fest 2017 lalu.
Berbeda dengan penampilannya terakhir di Indonesia, Dua Lipa kali ini akan menampilkan set list dari album terbarunya yang berjudul sama dengan tema konsernya "Radical Optimism Tour”.
Konser Dua Lipa bertajuk "Radical Optimism Tour” Jakarta November nanti akan digelar di Indonesia Arena Senayan
Untuk informasi tiket dan pembelian lo bisa cek di Loket.com mulai harga Rp750 ribu hingga Rp6,5 juta.
Kawula Muda, lo bisa ikutan kuis Mendadak Dua Lipa Prambors buat dapetin tiket konser Dua Lipa gratis.
Kawula Muda! Lisa BLACKPINK akan menyapa para penggemarnya di Jakarta melalui acara 'LISA Fan Meetup in Asia 2024'.
Acara jumpa fans itu akan digelar di lima kota di Asia, termasuk Jakarta pada Jumat, 15 November 2024.
Idol K-pop Lisa BLACKPINK dijadwalkan akan mengadakan fan meeting pertamanya di Jakarta pada Jumat, 15 November 2024, di Beach City International Stadium.
Harga tiket 'LISA Fan Meetup in Asia 2024' Jakarta dijual mulai dari harga Rp1.850.000 sampai Rp5.950.00.
Udah pada siap untuk menantikan comeback dari girlband K-pop legendaris 2NEI belum, Kawula Muda?
Gak tanggung-tanggung, 2NE1 bakal menggelar konsernya di Jakarta selama dua hari, Kawula Muda!
Konser 2NE1 bertajuk 'Welcome Back 2024-2025 Asia Tour' ini akan diadakan di Beach City International Stadium, tanggal 22 dan 23 November 2024.
Berikut harga tiket untuk konser 2NE1 di Jakarta:
Festival musik ramah anak dan keluarga, Joyland Festival kembali hadir di Jakarta tahun ini, Kawula Muda.
Seperti yang sudah-sudah, Joyland Festival selalu memberikan suguhan menarik, baik dari line up penampil, hingga rangkaian activity seru di dalam festival.
Tahun ini, Joyland Festival Jakarta menghadirkan nama-nama besar, seperti St. Vincent, AIR, Bombay Bicycle Club, hingga duet Hyukoh & Sunset Rollercoaster.
Joyland Festival Jakarta 2024 juga akan menghadirkan sekelompok komika yang baru kali ini beraksi di panggung Shrooms Garden yang dipandu dan dikurasi oleh Soleh Solihun.
Juga ada area aktivitas keluarga White Peacock mengalami ekspansi terbesarnya sejauh ini dengan menempati Stadion Tenis Indoor dan mempersembahkan berbagai program menyenangkan.
Untuk pembelian tiket serta informasi lainnya, silakan kunjungi joylandfest.com dan jangan lupa pantau akun media sosial resmi @joylandfest untuk update terbaru.
Two Door Cinema Club hingga Sleeping With Sirens jadi dua nama yang cukup ditunggu penampilannya di Everblast Festival 2024.
Festival musik musisi 2000an yang rutin digelar tiap tahunnya ini kembali hadir tahun ini, atau tepatnya pada 30 November 2024.
Untuk informasi pembelian dan harga tiket dapat Anda akses melalui Instagram resmi https://www.instagram.com/everblastfest/ atau situs https://ticket.everblastfest.com/.